Harga Emas Jatuh Ditengah Padatnya Laporan Industri Global

Berita Forex Indonesia – Perdagangan bursa komoditas berjangka di hari Senin(22/2), harga emas dan perak terpantau diperdagangkan lebih rendah ketika padatnya laporan manufaktur global.

Berlangsungnya perdagangan di sesi Eropa, emas berjangka kontrak April terpantau turun 2.22% di level $1.203.50 per troy ounce di divisi Comex, AS. Sedangkan untuk perak berjangka kontrak Maret terpantau turun 2.30% di level $15.020 per troy ounce.

Harga emas dan perak terpantau alami penurunan ketika pasar tengah dibanjiri serangkaian laporan manufaktur dunia. Laporan tersebut di awali oleh sebuah data oleh Markit yang menyebutkan bahwa PMI Manufaktur Jepang telah alami penurunan, yang disesuaikan secara musiman menjadi 50.2 di bulan Februari. Meski demikian, penurunan aktifitas Manufaktur Jepang tersebut masih berada di wilayah aman karena berdiri di atas level 50.0 menandakan sektor tersebut tengah ekspansi.

Di wilayah Eropa, Markit menyebutkan bahwa PMI Manufaktur Jerman alami penurunan, yang disesuaikan secara musiman menjadi 50.2 di bulan Februari dari 52.3 di bulan Januari dan untuk PMI Jasa Jerman alami kenaikan, yang disesuaikan secara musiman menjadi 55.1 di bulan Februari dari 55.0 di bulan Januari.

Pada laporan terpisah lainnya, Markit menyebutkan bahwa PMI Manufaktur zona euro alami penurunan, yang disesuaikan secara musiman menjadi 51.0 di bulan Februari dari 52.3 di bulan Januari dan untuk PMI Jasa zona euro alami penurunan, yang disesuaikan secara musiman menjadi 53.0 di bulan Februari dari 53.6 di bulan Januari.

Sementara itu, data aktifitas manufaktur AS akan turut hadir meramaikan peristiwa sektor industri global. Survei ekonom telah memperkirakan bahwa PMI Manufaktur AS akan mengalami penurunan menjadi 52.3 di bulan Februari.

Posted in Teknikal & Berita Forex.