Berita Forex Indonesia – Harga emas bertahan di atas level $1230 per troy ons, melanjutkan penguatannya setelah hargaminyak mentah kembali jatuh. Harga logam mulia melaju sampai dengan $1238.11 per troy ons setelah kemarin ditutup menguat 1,43% ketika emas diuntungkan inflowbesar dalam aset SPDR Gold Trust.
Emas telah menguat 16% dibandingkan harganya saat awal tahun didukung sentimen risk aversion dalam kekhawatiran kondisi ekonomi global dan ketidakstabilan pasar keuangan, serta perubahan ekspektasi kenaikan suku bunga AS. Karakteristik safe haven emas semakin menguat berkat spekulasi Federal Reserve akan menunda rencana kenaikan suku bunganya di tahun ini. Berdasarkan indeks Fed Funds Futures, investor mengkalkulasikan terdapat peluang kecil adanya kenaikan suku bunga di tahun ini.
Data penjualan rumah baru AS yang dirlis nanti berpotensi memberikan momentum perdagangan pada emas. Namun jika pasar minyak dan saham tetap melemah, maka peluang penguatan emas akan berpotensi tetap terjaga.