Shanghai dan Hang Seng Bergerak Berlawan

Berita Forex Indonesia – Bursa saham China dan Hong Kong bergerak berlawanan arah pada hari ini, indeks ShanghaiChina menguat mengikuti bursa utama Asia lainnya, sementara Hang Seng malah melemah.

Wall Street yang berhasil menguat pada perdagangan Rabu menyebar sentimen positif ke bursa Asia. Selain itu pelaku pasar juga berharap akan adanya stimulus tambahan untuk menggairahkan perekonomian.

Pada hari Sabtu akan dimulai pertemuan National People’s Congress untuk membahas rencana perekonomian dalam lima tahun kedepan.

Saham sektor properti dan komoditas memimpin penguatan bursa Shanghai menyusul ekspektasi apiknya earning sektor properti, serta naiknya harga minyak yang membantu sektor komoditas.

Pada pukul 10.32 WIB, spot Shanghai menguat 0,13% menjadi 2853.33, sementara Hang Seng melemah 0,71% menjadi 19861.47.

Hang Seng Futures sempat menembus level 20000, sebelum berbalik melemah. Baca: Today Analysis Hang Seng.

Posted in Teknikal & Berita Forex.